CARA MENGISI TINTA PRINTER
1. Dengan cara Suntik
Persiapan :
Lepaskan Cartridge dari Printer, hindari kontak tangan dengan metalik
chip cartidge (alangkah baiknya bila anda mengunakan refill clip pada
saat melakukan isi ulang cartridge) kemudian ikuti langkah berikut :
• Cari lubang tempat pengisian tinta, biasanya tertutup oleh label. Buka
label dan tutup kembali setelah proses pengisian selesai.
• Apabila tinta belum ada lubang pengisian, buatlah lubang dengan menggunakan bor kecil (3mm)
• Pasang jarum suntik pada suntikan
• Isi jarum suntik dengan tinta
Proses Refill Tinta :
a) Masukan jarum suntik pada lubang pengisian cartridge sampai ujung
jarumnya ± ½ bagian tinggi cartridge (harus ada gap jangan sampai
mentok).
b) Injeksi / tekan pelan-pelan suntikan dan ketika tinta terlihat akan
keluar dari lubang cartridge, segera tarik kembali suntikan.
c) Biasanya pengisian tinta black berkisar antara 5 – 8 ml tergantung merk dan type cartridge.
d) Tutup lubang pengisian dengan karet penutup atau isolatip
e) Sedot / keluarkan kembali tinta antara 0.5 sampai 1 ml.
f) Bersihkan cartridge dari bekas ceceran tinta dengan dengan tissue dan
yakinkan tidak ada kebocoran tinta baik pada head cartridge maupun pada
lubang catridge sebelum cartridge dipasang pada printer
g) Untuk pengisian tinta warna lakukan hal yang sama dengan menggunakan
jarum suntik yang berbeda untuk setiap warna. Untuk mencegah terjadinya
kontaminasi warna setiap selesai mengisi satu jenis warna cartridge
harus dibersihkan terlebih dahulu dengan tissue terutama bagian print
head sebelum melanjutkan pengisian warna lainya. Isi tinta untuk tiap
warna biasanya sekitar 3 ml tergantung merk dan type cartridge ( baca
petunjuk manualnya )
h) Setelah selesai proses refill jangan lupa bersikan jarum suntik
dengan air hangat sampai tidak ada sisa tinta dalam lubangnya agar bisa
dipergunakan dikemuadian hari. Sisa tinta pada lubang jarum sunting akan
mengering jika lama tidak digunakan sehingga terjadi penyumbatan ketika
akan digunakan kembali.
i) Jika cartridge sudah lebih dari 3 kali refill, biasanya busa tempat
penampungan tinta pada cartridge sudah jenuh, oleh karena itu sebelum
dilakukan proses refill busa tersebut harus diganti terlebih dahulu
dengan cara membuka tutup cartridge pakai alat khusus. Dan setelah
busanya diganti cartridge di tutup kembali kemudian di lem, keringkan
dan lakukan proses refill seperti diatas.
2. Dengan Cara Infus
a) Tempatkanlah tabung infus sejajar dengan head printer anda. Hal ini
bertujuan agar tekanan isap dari head printer yang mengambil tinta tidak
terlalu sukar atau juga tidak terlalu mudah (Seimbang). Bila terjadi
gelembung udara pada selang cukup gunakan fasilitas “cleaning” dari
software printer anda. Maka kekosongan tinta tadi akan terisi kembali.
Bila setelah di cleaning ternyata tinta tetap tidak naik, maka
perhatikan selangnya apakah ada mengalami kebocoran, atau elbownya ada
yang patah/retak, atau juga karet elbow mengalami koyak. Seandainya
selangnya yang koyak, coba tambal lubangnya. Seandainya elbownya patah,
maka ganti dengan elbow yang baru. Atau karetnya koyak juga ganti dengan
yang baru. Satu hal yang perlu diperhatikan juga, bila anda mengangkat
tabung infus tinggi-tinggi maka itu adalah kesalahan, karena tinta akan
terisi banyak kedalam cartridge dan akan menyebabkan melubernya tinta
pada head printer. Selagi memperbaiki selang atau elbow harap ikat dulu
selangnya dengan karet atau lakban agar tinta tidak meluber kemana-mana.
b) Bila kualitas cetak tidak memuaskan, coba lakukan print nozzle check.
Perhatikan apakah tintanya dapat keluar semua atau tidak. Coba lakukan
cleaning satu atau dua kali. Bila ada tinta yang tidak muncul maka
kemungkinan besar ada penyumbatan pada celah head printer anda
BACA HAL...BERIKUT NYA dan download juga soptware driver ip 2770
di sini